Minggu, 03 Februari 2013

Ekowisata Mangrove di Surabaya


Ternyata apabila hutan bakau atau yang dikenal dengan hutan mangrove bisa dikelola dengan baik, bisa menjadi objek wisata menarik untuk keluarga. Selain murah meriah, juga dapat mengajarkan kepada anak-anak mengenai betapa pentingnya ekosistem hutan bakau untuk menopang kehidupan manusia. Salah satunya di Surabaya, tepatnya daerah Wonorejo, Surabaya Timur, terdapat Ekowisata Mangrove yang menurut kabar rencananya akan dikembangkan menjadi objek wisata andalan di ibukota Provinsi Jawa Timur. 

Wisata Air Terjun di Lombok Utara


Lombok, salah satu pulau di gugusan Sunda Kecil, memiliki keindahan alam yang masih belum terjamah dan tidak kalah dibandingkan dengan daerah lainnya di Indonesia. Wisata pantai, laut, gunung, desa tradisional dan kebudayaan yang masih sangat alami dan patut untuk dikunjungi. Selain Pantai Senggigi, Three Angles Island (Gili Trawangan, Gili Air dan Gili Meno), dan Gunung Rinjani yang sudah tersohor, Pulau Lombok juga memiliki sisi keindahan dan kesejukan dari wisata air terjun tepatnya di kaki Gunung Rinjani yaitu Wisata Air Terjun Sendang Gila (baca : Gile) dan Air Terjun Tiu Kelep, Lombok Utara.