Jumat, 01 Juni 2012

Rumahku adalah Istanaku

Masih ingatkan dengan lirik lagu Tanah Airku ciptaan Ibu Sud berikut,
“…walaupun banyak negri kujalani, yang masyhur permai dikata orang, tetapi kampung dan rumahku, disanalah kurasa senang…”
yang mengajak kita untuk selalu ingat, bangga dan kembali lagi ke tempat tinggal atau rumah tempat sanak saudara berada. Sebenarnya secara harfiah, makna rumah merupakan bangunan tepat tinggal dalam jangka waktu tertentu yang berfungsi untuk beraktifitas, menikmati kehidupan yang nyaman, beristirahat, berkumpulnya keluarga, dan tempat untuk menunjukkan tingkat sosial dalam masyarakat. Begitu pentingnya sebuah tempat tinggal, menjadikannya sebagai salah satu dari kebutuhan pokok manusia selain makanan dan pakaian.