Senin, 29 Agustus 2011

Hotel Eksotis di Blitar, Hotel Tugu (#1)

Entah mengapa setiap berkunjung atau tugas di Blitar, saya selalu menginap di hotel yang katanya merupakan hotel tertua di Indonesia, dibangun tahun 1850, woooww..!! Sebelum bernama Hotel Tugu Sri Lestari, hotel ini terlah beberapa kali berganti nama, mulai dari bernama Hotel Centrum lalu berubah lagi menjadi Hotel Sri Lestari. Selain itu hotel ini juga memiliki keterkaitan dengan sejarah Bangsa Indonesia, dimana menjadi saksi bisu perlawanan terhadap kolonial Belanda. Bangunan hotel ini sebenarnya perpaduan gaya arsitektur Belanda dan Jawa (bangunan Joglo). Dengan pilar-pilar besar khas Eropa, namun bagian atap menggunakan gaya rumah Joglo. Sangat menarik.



Terletak di pusat Kota Blitar, tepatnya di Jl Merdeka, yah sekitar 500 meter jika dari alun-alun Blitar di sebelah kiri jalan, memang kalau dari jalan raya, hotel ini kurang terlihat mencolok seperti hotel-hotel berbintang lainnya. Dua buah patung singa, jalan seperti gang dengan tanaman merambat yang akarnya sengaja dibiarkan jatuh, akan menyambut kita saat memasuki hotel. Memang agak sedikit seram apalagi saat malam hari. Sebelah kanan terdapat lobby, resepsionis dan kantor hotel. Sementara di kiri terdapat restoran.






Pertama kali masuk hotel ini kita pasti mengira lobby atau resepsionis adalah bangunan yang pertama kali kita lihat saat masuk ke areal hotel ini. Namun itu salah besar. Bangunan yang pertama kali kita lihat tersebut adalah kamar hotel VVIP namanya Sang Fajar Suites yang harganya lumayan mahal Rp 2.750.000,-/malam net. Di kamar inilah Ir Soekarno sering digunakan beliau untuk menyusun strategi melawan Kolonial Belanda. Selain itu kamar ini juga sering digunakan oleh kerabat, pejabat negara serta tamu umum baik itu domestik maupun mancanegara. Ternyata di bagian kiri dan kanan juga terdapat beberapa kamar hotel yang jumlahnya cukup banyak. 
Senangnya lagi saat menginap di hotel ini adalah adanya tea time di sore hari. Disediakan tempat khusus dekat dengan lobby dibawah pohon beringin bangunan sangat sederhana namun bernuansa kampung Indonesia yang keren banget dahh.. Ada bangku kayu jati yang sudah tua namun masih sangat kuat, lukisan, mainan anak-anak, patung petruk-semar dan lampu kuno. Seberang dari bangunan ini terdapat sekumpulan perangkat alat musik khas Jawa yang lengkap dan deretan wayang kulit yang tersusun rapi.



Untuk parkir jangan takut, disisi kiri dari areal hotel ini terdapat parkir yang cukup luas dan asri dengan pepohonan yang rindang. Saat malam hari, lampu taman yang diletakkan dibeberapa sudut taman, membuat suasana eksotis mistis makin terasa. 

Untunglah pemerintah daerah Blitar menjadikan bangunan tua bersejarah ini sebagai cagar budaya. Jadi walaupun terlihat sedikit seram, namun keunikan dan kharisma bangunan ini masih terjaga dan terawat dengan baik.
Ke Blitar Mampir dong ke Hotel Tugu Sri Lestari Blitar.
-panca-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar